Mei 26, 2014

10 Pemain Terbaik Dalam Sejarah Brasil

Diposting oleh dwinur

Romario
JAKARTA – Selain Ronaldinho Gaucho, dan Cafu, masih banyak pemain terbaik lainnya dalam sejarah pesepakbolaan Brasil. Berikut beberapa di antaranya.
 
5. Romario (1987-2005. 70 penampilan, 55 gol)
Era awal 90an siapa yang tidak mengenal nama Romario. Dia adalah salah seorang pemain yang paling ditakuti dalam di kotak penalti dalam sejarah pesepakbolaan dunia.

 
Romario merupakan seorang pemain yang cukup banyak meraih gelar juara di level klub. Dia berhasil membawa Barcelona juara di La Liga, dan tiga kali merasakan manisnya angkat trofi bersama PSV Eindhoven di Belanda. Level Tim Nasional, dia berhasil membawa Brasil juara di Copa Amerika dan turut andil saat Brasil juara di Piala Dunia 1994.
 
Untuk kategori individu, Romario berhasil meraih pemain terbaik dunia versi FIFA tahun 1994. Dia juga mengoleksi penghargaan pemain terbaik Amerika Selatan musim 2000.
 
4. Zico (1976-86, 71 penampilan, 48 gol)
Zico dianggap sebagai salah satu dari delapan pemain terbaik di abad 20 oleh IFFHS. Dia dikenal dengan kemampuannya dalam melakukan umpan dan tendangan bebas. Zico juga pemain yang tajam dan mengakhiri karier dengan mencetak 500 gol untuk klub dengan kurang dari 700 penampilan. Dia juga menghasilkan 48 gol dari 71 pertandingan untuk Samba, menjadikannya sebagai salah satu topskor sepanjang masa.
 
Sayang, Zico tidak dapat memenangkan gelar juara meski tampil sebanyak tiga kali di Piala Dunia bersama Brasil. Tapi untuk level individu, tidak ada yang meragukan kehebatannya.
 
3. Ronaldo (1994-2011, 98 penampilam, 62 gol)
Banyak orang yang beranggapan, seandainya fit Ronaldo adalah salah satu pemain terbaik yang pernah dilahirkan Brasil dan itu sangat sulit diragukan. Meski mengalami cedera, Ronaldo masih mampu memenangkan tiga kali pemain terbaik dunia.
 
The Phenomenon, demikian julukan Ronaldo, memperlihatkan performa yang gemilang di level klub sehingga membuatnya mendapatkan tempat di skuad Piala Dunia 1994, meski baru empat tahun kemudian dia menjadi pemain kunci di tim. Peran The Phenomenon sangat besar di Piala Dunia 1998, sayang dia kurang fit sehari sebelum final dan tidak dapat memperlihatkan performa terbaik saat melawan Prancis.
 
Ronaldo merupakan topskor di Piala Dunia 2002. Selain itu dia juga menjadi pemain dengan gol terbanyak di turnamen itu lewat raihan 15 gol, melewati rekor gol Gerd Muller saat itu. Dia mengakhiri kariernya bersama tim nasional dengan menjadi pencetak gol terbanyak kedua di bawah Pele lewat raihan 62 gol.
 
2. Garrincha (1955-66, 50 penampilan, 12 gol)
Di eranya, banyak orang yang beranggapan Garrincha memiliki kemampuan lebih baik dari Pele. Permainannya dianggap lebih menarik dalam sejarah sepakbola. Pemain yang dijuluki ‘The Joy of the People’ itu menjadi salah satu pemain terbaik sepanjang masa,
 
Masalahnya di luar lapangan tidak mempengaruhi performa Garrincha di dalam lapangan, di mana dia menjadi idola untuk Botafogo dan Timnas Brasil. Digadang-gadang memiliki kemampuan terbaik dalam menggiring bola. Dia meraih gelar juara di level klub dan juga Piala Dunia.
 
Garrincha berada di urutan ketujuh sebagai salah satu pemain terbaik di abad 20. Hebatnya, dia hanya kalah sekali saat 50 kali memperkuat Brasil di mana kekalahan terjadi pada partai terakhirnya di Brasil.
 
1. Pele (1957-71, 92 penampilan, 77 gol)
Pele disebut sebagai pemain terbaik dunia sepanjang masa. Dia membuat begitu banyak rekor sepanjang kariernya.
 
Total Pele sudah menghasilkan 1,281 gol yang dicatat secara resmi oleh FIFA. Dia juga menjadi satu-satunya pemain yang mampu mendapatkan tiga Piala Dunia. Dia bermain luar biasa turnamen-turnamen itu. Setelah menjadi pemain paling berbakat di tahun 1958, lalu menjadi King of Football musim 1970.
 
Untuk level klub, dia memangkan kurang dari 40 penghargaan kebanyakan di antaranya saat memperkuat Santos, sekaligus membuat tim itu menjadi salah satu yang terbaik di dunia saat Pele masih bermain.
hmr
Sumber : Okezone.com

0 komentar:

komentar anda menunjang perkembangan blog ini